RSUD Jenderal Ahmad Yani Metro menerima kunjungan dari Pemerintah Kota Metro bagian Organisasi Metro, Kamis 27 Juli 2023, dalam hal ini diterima langsung oleh dr. Hasryl Syahdu beserta Jajaran Manajemen RSUD Jenderal Ahmad Yani Metro. Dari Pemerintah Kota Metro dalam hal ini di wakili Asisten III Misnan S.Sos, Drs. Sapto Yuono Inspektorat Kota Metro, bagian Organisasi Metro dan  Zaki Mubarok S.H M.H beserta Tim

Kunjungan ini adalah Evaluasi terkait Kinerja Pelayanan Publik Tahun 2022 serta mengecek kelengkapan berkas dan pendukung lainya, kegiatan ini menindak lanjuti dari setelah dilaksanakanya tahapan pengisian F-01 dan pengunggahan bukti dukung Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2022. Demi terjaga serta meningkatkan kualitas kegiatan penyelenggaraan kinerja Pelayanan Publik.

RSUD Jenderal Ahmad Yani Metro juga menjadi salah satu OPD Kota Metro yang masuk dalam Penilaian Kinerja Penyelenggaraan Publik 2022, beberapa Inovasi juga di kirimkan diantaranya Inovasi E-Resep, Ayumi, Go-Obat, Pantomi Bro, Maps, Sesuai dengan Permenpan RB Nomor 3 Tahun 2018  tentang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik di lingkungan Kementrian / Lembaga, Pemerintah Daerah, Badan Usaha Milik Negara, dan Badan Usaha Milik Daerah.

(Humas RSUD Jenderal Ahmad Yani Metro)